Centangsatu, Jakarta – Suasana di Aula Makodim 0505/Jakarta Timur terasa berbeda pada Jumat pagi, 11 April 2025. Bukan kegiatan militer seperti biasanya, tapi semangat kemanusiaan yang memenuhi ruangan dalam kegiatan bakti sosial donor darah yang digelar Kodim 0505/JT bersama RSPAD Gatot Subroto.
Dengan menggandeng tujuh tenaga medis dari RSPAD di bawah komando dr. Supriyadi, kegiatan ini terbuka bagi siapa saja mulai dari anggota Kodim, mitra kerja, hingga warga sipil yang tinggal di sekitar wilayah Jakarta Timur. Semua datang dengan satu tujuan: membantu sesama.
Kapten Inf Hadi Sasmungi, Pasi Ops Kodim sekaligus koordinator acara, menjelaskan bahwa aksi ini bertujuan mendukung ketersediaan stok darah di RSPAD.
“Kebutuhan darah itu tidak pernah habis. Maka dari itu, kegiatan seperti ini penting dan harus terus digalakkan,” tuturnya.
Salah satu peserta yang ikut mendonorkan darahnya, Heri Dharmawan dari Forum Komunikasi Keluarga Purnawirawan Baret Merah (FKKPBM), merasa bangga bisa ikut ambil bagian.
“Bukan cuma membantu orang lain, donor darah juga bagus buat kesehatan. Darah kita diperbarui, jadi lebih segar,” ucapnya sambil tersenyum.
Pihak RSPAD sendiri menyampaikan apresiasi mendalam atas antusiasme yang ditunjukkan masyarakat dan jajaran Kodim. Mereka berharap kerja sama seperti ini terus terjalin, karena kebutuhan darah adalah kebutuhan dasar yang menyangkut nyawa.
Hadir dalam acara tersebut, Kasdim 0505/JT Letkol Inf Ali Cahyono, S.Kom., M.Tr (Han), serta para perwira staf seperti Mayor Inf Ahmad Yuono dan Kapten Hadi Sasmungi. Jajaran Danramil, perwakilan mitra, dan warga juga tampak antusias mengikuti kegiatan hingga selesai.
Dengan semangat gotong royong dan kepedulian, kegiatan donor darah ini menjadi pengingat bahwa di tengah hiruk pikuk ibu kota, nilai kemanusiaan tetap hidup dan kadang, dimulai dari hal sesederhana menyumbangkan setetes darah.
Rept: Eka Centangsatu.com| Sumber: Pendim 0505/JT