Scroll untuk baca artikel
HiburanFilm

Official Teaser AGAK LAEN: MENYALA PANTIKU! Dirilis

167
×

Official Teaser AGAK LAEN: MENYALA PANTIKU! Dirilis

Sebarkan artikel ini

Kuartet Bene Dion, Boris Bokir, Indra Jegel, dan Oki Rengga Tampil sebagai Detektif “Culun”

Jakarta,CentangSatu.com – Setelah sukses besar dengan lebih dari 9 juta penonton pada film pertamanya, Imajinari kembali menghadirkan kejutan melalui sekuel terbaru: AGAK LAEN: MENYALA PANTIKU!. Film ini dijadwalkan tayang serentak di seluruh jaringan bioskop Indonesia mulai 27 November 2025.

Disutradarai oleh Muhadkly Acho dan diproduseri oleh Ernest Prakasa serta Dipa Andika, film kedua AGAK LAEN bukanlah kelanjutan dari kisah pertama, melainkan menghadirkan cerita baru dengan rasa yang lebih segar, namun tetap dibintangi kuartet komika: Bene Dion, Boris Bokir, Indra Jegel, dan Oki Rengga.

Detektif Culun di Panti Jompo

Dalam teaser resmi yang baru dirilis, keempat sekawan tampil gagah dalam balutan setelan detektif. Adegan dibuka dengan ketegangan Oki Rengga dan Boris Bokir yang tengah mengendap-endap, disusul visual dramatis Bene Dion dan Indra Jegel yang melaju kencang dengan mobil.

Namun, atmosfer serius itu cepat bergeser ke kekacauan khas AGAK LAEN. Empat “detektif culun” ini justru harus menyamar di sebuah panti jompo demi menjalankan misi mencari buronan kasus pembunuhan anak wali kota. Dari adegan mengurus Jarwo Kwat yang enggan mandi hingga hebohnya warga panti yang rutin menggelar pesta, film ini menjanjikan ledakan tawa dengan bumbu drama segar.

Bertabur Bintang Lintas Generasi

Selain empat pemeran utama, AGAK LAEN: MENYALA PANTIKU! juga menghadirkan Tissa Biani dan deretan komika seperti Awwe, Boah Sartika, Priska Baru Segu, hingga Gita Bhebhita. Film ini semakin kaya warna dengan kehadiran aktor-aktor senior papan atas: Jajang C. Noer, Egi Fedly, Jarwo Kwat, Tika Panggabean, dan Chew Kin Wah.

Kata Para Kreator

“Kami membawa cerita dan pengalaman menonton yang baru. Dari sisi komedi, pemeran, hingga genre, semua dikemas lebih segar. Harapannya, film ini bisa tetap menghibur dengan cerita lebih dalam tanpa kehilangan ciri khas komedinya,” ujar sutradara Muhadkly Acho.

“Antusiasmeku di film ini justru lebih besar. Proses syuting memang lebih lama, tapi ceritanya lebih kuat dan membuatku lebih puas,” tambah Bene Dion mewakili kuartet AGAK LAEN.

Sementara itu, produser Ernest Prakasa menegaskan film kedua ini akan menghadirkan komedi yang lebih eksplosif.

“Penonton akan melihat aksi tak terduga di latar yang tidak biasa: sebuah panti jompo. Kami ingin menghadirkan tawa sekaligus cerita yang lebih matang, ditemani kualitas akting para senior yang sudah teruji. Semoga film ini jadi penutup tahun 2025 yang menyenangkan,” ungkap Ernest.

Catat Tanggalnya!

AGAK LAEN: MENYALA PANTIKU! akan tayang di bioskop mulai 27 November 2025. Ikuti informasi terkini melalui akun resmi Instagram dan TikTok @pilem.agak.laen dan @imajinari.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *