Scroll untuk baca artikel
Sport

Farama Academy Kian Perkasa, Taklukkan ABC Wirayudha 3-1 dan Rebut Posisi Kedua

54
×

Farama Academy Kian Perkasa, Taklukkan ABC Wirayudha 3-1 dan Rebut Posisi Kedua

Sebarkan artikel ini

JAKARTA,CentangSatu.com – Farama Academy terus menunjukkan konsistensinya sebagai salah satu tim paling berbahaya di Liga Jakarta U-17. Bermain di Lapangan PSF Pancoran, Sabtu (4/10/2025), tim muda asuhan Hilman Akbar menundukkan ABC Wirayudha dengan skor 3-1. Kemenangan ini menjadi catatan manis ketiga secara beruntun bagi Farama, sekaligus mengantar mereka naik ke peringkat kedua klasemen sementara.

Sejak peluit awal dibunyikan, Farama tampil percaya diri dan menguasai jalannya laga. Tekanan tinggi yang mereka terapkan sejak lini depan membuat ABC Wirayudha kesulitan keluar dari tekanan.

Muhammad Fathir Arasya membuka pesta gol Farama pada menit ke-12 setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang. Tak lama berselang, giliran Muhammad Darwis yang menggandakan keunggulan lewat sepakan keras dari luar kotak penalti pada menit ke-26. Menjelang turun minum, Irgi Alarief Firizki menambah luka bagi tim tuan rumah dengan gol ketiga di menit ke-45.

ABC Wirayudha baru mampu memperkecil ketertinggalan lewat aksi Alwan Alayubi pada menit ke-68, namun gol itu hanya menjadi hiburan di tengah dominasi Farama yang sulit dibendung.

Meski melakukan lebih banyak pelanggaran (11 berbanding 5), Farama tampil lebih efektif dan tajam, mencatat 7 tembakan tepat sasaran dari total 9 percobaan.

Pelatih Farama, Hilman Akbar, menilai hasil ini adalah buah kerja keras dan disiplin pemain.

“Anak-anak terus belajar dari setiap pertandingan. Tiga kemenangan beruntun ini membuktikan mereka mulai matang dalam membaca permainan,” ujar Hilman.

Sementara itu, pelatih ABC Wirayudha, Arifin Adam, tak menampik kekalahan timnya disebabkan faktor absennya beberapa pemain inti.

“Kami tampil tidak ideal, tapi tetap berusaha memberi perlawanan. Sayangnya, anak-anak kurang ngotot dan kalah dalam mentalitas bertarung,” katanya usai pertandingan.

Dengan kemenangan ini, Farama kini mengantongi 54 poin, hanya terpaut empat angka dari pemuncak klasemen Bina Mutiara (58 poin). Adapun ABC Wirayudha harus puas turun ke posisi ketiga dengan 51 poin.

Persaingan di papan atas Liga Jakarta U-17 pun semakin panas, dan Farama tampaknya siap menjadi penantang serius dalam perburuan gelar musim ini.|Foto : Moh Amin Chandra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *