*Laka Lantas di Kebon Bawang, Polres Metro Jakut Bergerak Cepat Tangani Korban dan Lakukan Penyelidikan*
Jakarta – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Swasembada Barat IV, Kebon Bawang, Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Minggu (16/11/2025) sekitar pukul 13.00 WIB. Insiden ini melibatkan sebuah mobil BYD bernomor polisi yang melaju kencang dan menabrak sejumlah kios pedagang serta pengendara di lokasi. Peristiwa tersebut mengakibatkan lima orang luka-luka dan beberapa lapak mengalami kerusakan.
Menurut keterangan saksi YA., mobil melaju kencang di Jalan Swasembada hingga sempat menyerempet dirinya. Saksi berusaha mengejar, namun kendaraan tersebut kemudian menabrak kios pedagang dan menimbulkan sejumlah korban luka. Saksi lain, AL., menyebut mobil terlihat melaju dari arah Jalan Jati menuju Jalan Swasembada Barat IV sebelum menabrak dua kios dan beberapa warga.
Pengemudi mobil M, mengaku dalam kondisi pikiran kosong saat mengendarai kendaraan dan baru tersadar setelah mobil menabrak kios dan warga. Pelaku tidak mengalami luka namun telah dibawa ke pihak kepolisian untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
Korban luka terdiri dari RA. (balita), AA,YR, M, dan HAP, dengan luka mulai dari lecet, benturan pada kepala, hingga tulang panggul patah. Para korban telah mendapatkan perawatan di rumah sakit, antara lain RS Puri Medika, RSUD Koja, dan RSPI. Selain korban luka, kerusakan materil meliputi tiga lapak pedagang dan satu unit sepeda motor Honda Vario.
“Polri bergerak cepat begitu laporan masuk. Penanganan korban menjadi prioritas utama, disertai langkah humanis di lapangan untuk menenangkan warga dan memastikan keselamatan semua pihak,” ujar Kabidhumas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto.
Ia menambahkan bahwa kepolisian tetap konsisten menindaklanjuti setiap peristiwa kecelakaan secara profesional sesuai prosedur. “Unit Laka Satwil Jakarta Utara sudah berada di lokasi sejak awal untuk melakukan olah TKP, pemeriksaan saksi, dan penanganan korban. Polri juga terus meningkatkan pelayanan publik, termasuk memastikan korban mendapatkan perawatan cepat dan keluarga memperoleh informasi yang jelas,” kata Kombes Pol Budi.
Saat ini kasus telah ditangani Unit Laka Lantas Satwil Jakarta Utara. Situasi di lokasi kejadian telah dinyatakan aman dan kondusif, sementara proses penyelidikan terhadap pengemudi dan penyebab kecelakaan masih berlanjut.


















