
(Ki-Ka): MC, Lendi Yuwarlian – Head of Marketing Beverages &Bango Unilever Indonesia, Eca Aura – Beauty Influencer, dan dr. Diana Felicia Suganda, M.Kes, Sp.G.K. – Dokter Spesialis Gizi Klinik
Centangsatu/Jakarta – Buavita kembali memperkuat komitmennya menghadirkan nutrisi praktis berbasis buah dengan meluncurkan dua varian terbaru, Buavita Korean Strawberry dan Buavita Korean Muscat Grape. Kedua produk ini hadir tanpa gula tambahan, menggunakan buah asli, serta diperkaya Niacinamide (Vitamin B3) yang dikenal memiliki manfaat untuk kesehatan kulit.
Peluncuran produk dikemas secara unik melalui “Buavita #GlowingJUICEseyo Playcourt”, sebuah pengalaman beauty padel pertama di dalam mall yang berlangsung di Central Park Mall, Jakarta. Konsep ini menggabungkan aktivitas fisik, edukasi kecantikan, dan gaya hidup sehat yang tengah digemari generasi Z.(10/1/2026)
Head of Marketing Beverages & Bango Unilever Indonesia, Lendi Yuwarlian, menjelaskan bahwa generasi muda saat ini tidak lagi memisahkan antara kesehatan tubuh dan penampilan.
“Buavita melihat adanya perubahan mindset di kalangan Gen-Z yang menginginkan produk bernutrisi, tetapi tetap fun dan sesuai dengan gaya hidup mereka. Korean Series kami hadir sebagai solusi minuman buah yang mendukung aktivitas harian sekaligus perawatan diri dari dalam,” ungkapnya.
Kesadaran Gen-Z terhadap konsumsi sehat juga diperkuat oleh tren global dan budaya Korea yang semakin dekat dengan keseharian mereka. Dokter Spesialis Gizi Klinik dr. Diana Felicia Suganda, M.Kes., Sp.G.K., menuturkan bahwa generasi ini cenderung mencari produk dengan manfaat ganda.
“Mereka ingin asupan yang rendah gula, berbahan alami, namun juga memberikan manfaat tambahan, termasuk untuk kulit dan metabolisme tubuh,” jelasnya.
Buavita Korean Strawberry dan Korean Muscat Grape menawarkan rasa segar dari buah pilihan asal Korea, dengan manis alami tanpa tambahan gula. Kandungan Niacinamide di dalamnya membantu menjaga kesehatan kulit, meningkatkan fungsi skin barrier, serta mendukung tampilan kulit yang lebih cerah.
Beauty influencer Eca Aura yang turut hadir dalam acara ini menyebut kepraktisan menjadi faktor penting bagi Gen-Z.
“Dengan aktivitas yang padat, aku butuh sesuatu yang simpel tapi tetap bermanfaat. Minum Buavita Korean Series ini jadi salah satu cara gampang untuk tetap sehat dan glowing tanpa effort berlebih,” ujarnya.
Tak hanya memperkenalkan produk baru, Buavita juga menghadirkan beragam aktivitas interaktif, mulai dari padel court untuk publik, pertandingan selebritas, juice bar kreasi khusus, hingga color personality test yang mendukung eksplorasi gaya dan kepercayaan diri.
Melalui inovasi produk dan pengalaman ini, Buavita berharap dapat menginspirasi generasi muda untuk menjalani gaya hidup sehat, aktif, dan seimbang dengan cara yang relevan dan menyenangkan.
















