Scroll untuk baca artikel
HiburanMusik

Awali Tahun 2026, AVIK Band Resmi Rilis Single “Eh Copot Copot”,Sukses Menembus Radio Malaysia dan Brunei, Bidik Pasar Internasional

158
×

Awali Tahun 2026, AVIK Band Resmi Rilis Single “Eh Copot Copot”,Sukses Menembus Radio Malaysia dan Brunei, Bidik Pasar Internasional

Sebarkan artikel ini

JAKARTA,CentangSatu.com — Mengawali tahun 2026, grup band asal Subang, Jawa Barat, AVIK Band, resmi merilis single “Eh Copot Copot” di Tanah Air. Lagu ciptaan Afie Teguh ini sebelumnya telah lebih dulu dilepas pada 24 November 2024 sebagai langkah penjajakan pasar internasional dan di luar dugaan, mendapat respons luar biasa dari pendengar di Malaysia dan Brunei Darussalam.

Mengusung genre Pop Melayu dengan sentuhan etnik Sunda, single yang kerap disingkat ECC ini ramai diputar di sejumlah radio Malaysia dan Brunei. Fenomena tersebut terlihat dari berbagai unggahan akun TikTok radio-radio setempat yang memutar lagu “Eh Copot Copot”, hingga membuatnya viral di kalangan pendengar regional.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada para Music Director radio di Malaysia dan Brunei atas dukungannya. Sebelumnya kami memang bergerilya langsung menemui MD radio untuk memperdengarkan lagu ini. Alhamdulillah responsnya sangat positif dan berdampak besar pada pemutaran di radio hingga menjadi viral,” ujar Rizky Angkasa, Manajer AVIK Band.

Secara lirik, “Eh Copot Copot” mengisahkan seseorang yang sedang jatuh cinta dan menyampaikan perasaannya dengan cara ringan, penuh humor, dan candaan khas menjadi kekuatan utama lagu ini untuk mudah diterima lintas budaya.

AVIK Band sendiri beranggotakan Kiki Baehaki (vokal), Erlangga Nana (gitar), Wawan (bass), dan Ecal (keyboard). Band ini resmi berdiri pada 28 September 2021, berawal dari pertemuan dan proses jamming di berbagai kafe, sebelum akhirnya diperkenalkan kepada Afie Teguh.

“Pak Afie tertarik karena melihat karakter dan ciri khas AVIK Band yang kuat. Itu yang membuat beliau merasa cocok mempercayakan lagu ‘Eh Copot Copot’ kepada kami,” ungkap Kiki Baehaki, vokalis AVIK Band.

Melalui single ini, AVIK Band berharap dapat menyusul kesuksesan band-band Pop Melayu yang lebih dulu dikenal luas seperti Nirwana Band, Dadali, dan Wali Band.

Seiring perilisan resmi di Indonesia, terjadi pula penguatan strategi label dengan bergabungnya BP Musik Indonesia dan SAE Entertainment (PT Strategi Art Entertainment) menjadi SAEBP Music Indonesia.

“Dalam urusan musik, kami sepakat melebur menjadi SAEBP Music Indonesia. Single ‘Eh Copot Copot’ dari AVIK Band menjadi proyek awal kami dengan satu komando dari Pak Andree Dahlan,” tegas Afie Teguh.

Sementara itu, SAEBP Music Indonesia menargetkan lagu ini sebagai pemantik baru di industri musik kawasan Asia Tenggara hingga mancanegara.

“Kami optimistis ‘Eh Copot Copot’ bisa booming di Indonesia dan negara-negara tetangga seperti Malaysia, Brunei, Singapura, bahkan Hongkong. Di era keterbukaan digital saat ini, peluang menembus pasar internasional sangat terbuka melalui YouTube, TikTok, Instagram, dan platform digital lainnya,” pungkas Andree Dahlan, Direktur SAEBP Music Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *